Meninggal Dunia, Lunas BAZIS
Awal tahun 2014 Badan Amal Zakat Infaq dan Shadaqah Universitas Brawijaya (BAZIS UB) merencanakan untuk mengkucurkan dana Modal Bergulir BAZIS yang semula hanya maksimal Rp. 3.000.000.- sekarang dinaikkan menjadi maksimal Rp. 15.000.000.-. Rencana ini hasil rapat pada hari Senin, 06 Januari 2014 di Ruang Pusat Pembinaan Agama (PPA UB). Rapat tersebut hadiri Ketua BAZIS UB (Prof. Dr. Agus Suman, SE.,DEA, menurutnya peminjam benar-benar diseleksi dengan teliti untuk mengkucurkan dana ke peminjam harus diketahui Pimpinan, Bendaha Gaji, Juru Bayar masing-masing peminjam, sehingga layak apa gak untuk mendapatkan bantuan tersebut. Prof. Dr. Thohir Luth, MA, Ketua PPA UB selaku penanggung-jawab BAZIS mengatakan infaq katalain dari bunga atau jasa administrasi dihapus jadi peminjam hanya mengembalikan dana sesuai pinjaman dan dibebaskan/lunas bagi peminjam yang meninggal dunia, intinya BAZIS benar-benar membantu para mustahiq yang membutuhkan dana untuk usaha. Mudahan hasil rapat ini menjadi kenyataan dan bisa di edarkan ke setiap Fakultas di lingkungan UB. [kim]